Beranda Berita Petinggi Canyon-SRAM Perpanjang Kontrak Niewiadoma Dua Tahun

Petinggi Canyon-SRAM Perpanjang Kontrak Niewiadoma Dua Tahun

34
0

Jakarta – Canyon-SRAM Racing baru-baru ini mengumumkan perpanjangan kontrak dua tahun dengan Kasia Niewiadoma. Pebalap Polandia ini telah menjadi anggota tim sejak 2018 dan akan terus mengayuh bersama skuad Jerman hingga musim 2026.

Selama bersama Canyon-SRAM, Niewiadoma menorehkan prestasi luar biasa, termasuk menjadi Juara Dunia Gravel, menjuarai Amstel Gold Race dan La Flèche Wallonne, serta finis podium di Giro d’Italia Women dan Tour de France Femmes avec Zwift.

Kemenangannya di La Flèche Wallonne tahun ini mengakhiri penantian selama lima tahun di mana Niewiadoma pernah finis di podium sebanyak 30 kali, tetapi belum pernah naik ke puncak. Konsistensi Niewiadoma menjadikannya salah satu pebalap andalan Canyon-SRAM, yang bertekad mengikatnya selama dua tahun lagi.

"Kasia telah meraih hasil paling signifikan untuk tim. Dia telah memenangkan hati banyak penggemar dengan semangat juangnya. Dia selalu datang ke balapan dengan persiapan matang dan pantang menyerah. Kami senang bekerja sama dengan Kasia dan bangga terus mendukungnya," ujar manajer tim Ronny Lauke.

Sementara itu, Niewiadoma mengaku bahagia bersama Canyon-SRAM dan memiliki target besar dalam waktu dekat.

"Tentu saja, saya mempertimbangkan pilihan lain, tetapi tidak ada yang terasa benar, dan saya tidak tenang dengan diri sendiri. Saya merasa sangat didukung oleh tim Canyon-SRAM baik ketika keadaan baik maupun buruk," ucap pebalap berusia 29 tahun itu dalam sebuah pernyataan.

"Saya bisa menjadi diri sendiri sepenuhnya; saya merasa diterima, dipahami, dan termotivasi untuk menjalankan peran saya sebagai salah satu pemimpin tim dan sebagai pebalap yang dapat berbagi ilmu dengan para junior."

Juara dunia gravel yang berkuasa itu mengungkap bahwa dia dan tim memiliki cita-cita tinggi untuk masa depan. "Kami ingin membawa pulang kaus kuning, memenangkan Strade Bianche, dan Tour of Flanders. Saya ingin mengenakan kaus pelangi, tidak hanya di gravel. Saya yakin dengan Canyon-SRAM Racing, semua itu mungkin tercapai."

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini